Kehamilan dengan PMS

PENYAKIT MENULAR SEKSUAL & KEHAMILAN


image

Di Amerika Serikat setiap tahun hampir sekitar 16 juta manusia terserang PMS - Penyakit Menular Seksual. PMS adalah infeksi yang penularannya terjadi melalui kontak seksual baik dalam bentuk kontak seksual genital, oral atau anal.

Banyak penderita PMS tidak menyadari bahwa dirinya mengidap PMS oleh karena penyakit ini seringkali tidak menunjukkan gejala.

PMS dapat menimbulkan resiko bagi ibu hamil dan janin yang dikandungnya. PMS dapat menyebabkan :
  • Abortus
  • Kehamilan Ektopik (embrio melakukan implantasi diluar rahim)
  • Persalinan preterm (kehamilan ≤ 37 minggu )
  • Lahir mati
  • Cacat bawaan
  • Morbiditas neonatus
  • Kematian
Seringkali penularan pada janin terjadi saat persalinan, saat melalui jalan lahir yang terinfeksi. Namun, sejumlah infeksi juga dapat terjadi secara transplasental sehingga menyebabkan infeksi janin intrauterin.
Adalah satu hal yang penting untuk memastikan bahwa wanita hamil bebas dari PMS. Pada kunjungan prenatal pertama, provider kesehatan (bidan, dokter , obstetric & gynecologist) akan melakukan skrining untuk beberapa jenis PMS, termasuk HIV – human immunodeficiency virus ( pada beberapa sentra kesehatan tertentu ) dan syphilis. Beberapa jenis PMS dapat disembuhkan dengan obat, namun tidak semua jenis PMS dapat diobati dengan obat.
Bila jenis PMS yang diderita termasuk jenis yang sulit disembuhkan maka harus diambil langkah terbaik untuk melindungi janin yang dikandung.
Beberapa penyakit yang termasuk penyakit menular seksual :
  • Chlamydia
  • Gonorrhoea
  • Syphilis
  • Vaginosis bakterial
  • Trichomoniasis
  • Herpes genitalis
  • Kondiloma akuminata
  • Hepatitis B